Padu-padan Busana Warna Hitam dan Oranye Ala Shafira

Shafira menampilkan 50 busana siap pakai bertajuk La Dolce Vita yang terinspirasi dari kota Venesia, Italia saat Indonesia Fashion Week 2014 lalu. Diperagakan serangkaian artis berhijab seperti Lula Kamal, Nuri Maulida, Astri Ivo, Cece Kirani, dan lain-lain, Shafira menampilkan koleksi feminin, penuh detail dan aneka warna. Dari berbagai kombinasi warna atraktif dari Shafira, terdapat satu yang cukup mencuri perhatian yakni paduan hitam dan oranye yang segar. Berikut lima pilihannya yang paling menarik dan dapat Anda jadikan inspirasi:


1. Jilbab Oranye
Anda sangat menyukai warna hitam namun tetap ingin terlihat segar? Kenakanlah hijab berwarna oranye yang terang pada pakaian serba hitam Anda. Sentuhan warna jingga dapat mengubah tampilan gelap menjadi lebih ceria. Anda dapat memilih aksesori dan busana berwarna serupa agar terlihat serasi dengan jilbab.

2. Outer Hitam Floral
Sebagian orang merasa kurang percaya diri memakai pakaian warna terang, apalagi dari atas sampai bawah. Namun Anda bisa mensiasatinya dengan menambahkan sebuah outer. Jaket atau blazer berwarna gelap dapat menjadi pilihan yang cermat karena juga bisa sedikit merampingkan di bagian atas. Pilih motif yang menarik seperti floral pada koleksi Shafira ini agar semakin terlihat feminin.

3. Penuh Manik
Busana muslim pilihan berikutnya akan cocok dikenakan pada pesta atau Hari Raya bagi Anda yang tidak takut tampil mencolok. Manik warna-warni yang menghias cantik di sekujur gamis mengesankan tampilan yang glamour dan pantas untuk dipakai pada pesta malam hari. Aplikasikan model kerudung dan aksesori yang sederhana ketika model busana model seperti ini.

4. Gamis Peplum
Gamis cantik dengan aksen peplum serta bawahan berlipit yang manis dan feminin, salah satu koleksi Shafira yang cukup menarik perhatian. Busana tersebut cocok untuk Anda yang tidak ingin ambil pusing memadankan dua potong pakaian beserta aksesorinya karena detail-detail pada terusan ini sudah cukup atraktif. Padukanlah dengan heels hitam kesayangan Anda agar tampilan tak terlihat berlebihan.

5. Bolero Crop Jingga
Outer tak berkancing satu ini patut dimiliki karena bisa menjadi aksen pada busana Anda yang terlalu gelap atau sederhana. Ganti rok berdetail penuh manik tersebut dengan celana hitam atau biru tua agar tampilan lebih 'aman' untuk diaplikasikan pada gaya busana keseharian.
wolipop.detik.com

Artikel Terkait Busana Pesta